Sabtu, 05 Oktober 2013

Tentang KTA.

KTA ( Kredit Tanpa Agunan ) adalah salah satu produk perbankan yang sedang naik daun pada saat ini setelah kartu kredit.Nasabah kebanyakan lebih menyukai KTA ini dibanding dengan menambah kartu kredit yang sudah dimilikinya.Hal ini terjadi karena KTA sendiri lebih ringan dalam hal Bunga dengan cicilan tetap yang sudah pasti Lunas dalam hal pembayarannya dibanding dengan kartu kredit yang menurut sebagian nasabah tidak lunas lunas ,meskipun tidak demikian adanya.

PBI ( Peraturan Bank Indonesia ), juga menjadi salah satu alasan KTA ini lebih bergairah karena BI membatasi jumlah kepemilikan Kartu Kredit Maksimal dua (2) kartu perorang yang menyebabkan nasabah mencari alternatif lain untuk mencari pinjaman.

Pada saat ini beberapa Bank sudah meneluarkan produk KTA ini dengan berbagai penawaran menarik yang berbeda beda,juga persyaratn dan ketentuan yang berbeda pula.

1. SYARAT UMUM

Agar bisa mendapatkan  pelayanan produk KTA ini rata rata pihak perbankan menerapkan persyaratan umum sbb :

1. Usia 21 - 65 tahun
2. Mengisi dan menandatangani Aplikasi
3. Sudah memiliki kartu kredit yang sudah berjalan minimal 12 bulan
4. Limit kartu kredit minimal 5 juta

2. SYARAT DOKUMEN

1. Fotokopi KTP
2. Fotokopi Kartu Kredit
3. Fotokopi Cover Tabungan
4. NPWP ( Pengajuan minimal 50 jt )